Tiga Orang Wisatawan Tenggelam di Situ Gunung, Dua Diantaranya Tewas

oleh -3 Dilihat
Evakuasi wisatawan tenggelam di Situ Gunung. (Dok SAR)

Fokuspembaca.com – Asik berenang, 3 orang wisatawan di Kawasan Wisata Situ Gunung, Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat tenggelam. Dua diantaranya meninggal dunia dan satu orang berhasil diselamatkan.

Ketiga orang wisatawan tersebut menumpang sebuah rakit bersama 14 orang lainnya. Namunn ditengah perjalanan menuju lokasi wisata BK menceburkan diri dengan niatan untuk berenang.

Nahas, BK yang berusia 28 tahun tersebut tidak kunjung muncul ke permukaan. Fazzli Kepala Kantor Sar Mission Cordination (SMC) mengatakan setelah melihat BK tidak muncul ke permukaan kedua rekannya yakni N (24) dan E (24) mencoba melakukan penyelamatan dengan menceburkan diri.

“Karena mereka kurang bisa berenang, keduanya malah ikut menjadi korban,” ujar Fazzli, Minggu (1/1/2023).

Kata dia, satu orang korban yang bernama E (24) berhasil di evakuasi dalam keadaan selamat. Namun nahas kedua korban lainya di temukan dalam kondisi meninggal dunia.

Evakuasi korban tenggelam di Situ Gunung, Sukabumi. (Dok SAR)

“Tim SAR gabungan melakukan pencarian serta mengevakuasi semua korban baik dalam keadaan selamat maupun dalam kondisi meninggal saat ini ada di RS Beta Medica Sukabumi,” katanya. (Iksan/Mhd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.