Fokuspembaca.com – Melonjaknya harga sayuran di sejumlah pasar tradisional di Kota Tangerang. Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025 menyebabkan turunnya penjualan.
Mansur, pedagang sayur di pasar tradisional Saraswati, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang mengalami penurunan penjualan sampai 50 persen sejak harga sayuran naik.
“Iyaa omzet kita berkurang, kira-kira 50 persen berkurangnya,”ungkap Mansur kepada awak media saat di jumpai di pasar Saraswati, Senin pagi, (23/12/2024).
Pantauan langsung fokuspembaca.com di lokasi beberapa pedagang sayur mengeluh dengan harga yang naik ini karna daya beli masyarakat berkurang.
“Saya mah harapannya pemerintah gimana caranya sayuran dan apapun harganya bisa turun lagi kaya semula,”Kata Mansur.
Mansur bilang cabai rawit merah menjadi salah satu komoditas yang penjualannya menurun akibat kenaikan harga.
“Harga awal cabe rawit merah dari Rp 40 Ribu sekarang jadi Rp 70 Ribu dan cabe hijau Rp 35 ribu perkilogram nya ,”kata Mansur.
Selain itu, untuk harga bawang merah dan bawang putih masi normal tidak ada kenaikan.(Wahyu/Mhd).