BPBD Kota Tangerang Bagikan Tips Evakuasi Diri saat Terjadi Kebakaran di Gedung Bertingkat

oleh -25 Dilihat
Kalak BPBD Kota Tangerang, Maryon Hasan.

Fokuspembaca.com, Tangerang – Tiga orang dikabarkan meninggal dunia pada insiden kebakaran Hotel All Nite and Day Alam Sutera, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan. Kebakaran tersebut berada di lantai enam, pada pukul 15.30 WIB.

Kejadian ini membuat banyak orang harus waspada, terutama karyawan yang bekerja di gedung bertingkat atau bahkan pencakar langit. Lalu, bagaimana caranya agar tidak terjebak di dalam gedung saat kebakaran terjadi.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Maryono Hasan mengungkapkan, ada sejumlah trik yang patut dicoba agar tak terjebak di tengah asap maupun kobaran api. Pertama, tetap tenang dan jangan panik, karena panik hanya akan memperburuk situasi dan membuat sulit berpikir dengan jernih.

Baca Juga:  Akademis UMT Akui Pembangunan Kota Tangerang Menunjukkan Performa Terbaik Selama 10 Tahun Terakhir

Jika terjebak di lantai atas, hindari untuk melompat keluar dari jendela atau balkon. Cari tempat yang aman untuk menunggu bantuan datang. Segera panggil bantuan dengan menggunakan telepon atau alarm kebakaran di dinding dan beritahu operator lokasi sebanyak mungkin detail yang bisa membantu penanganan bencana.

“Namun, jika main ke gedung tinggi yang musti dicari adalah jalan tangga darurat. Karena, bilamana ada kebakaran atau gempa, maka tangga darurat itu adalah jalan. Maka, penting diperhatikan dari awal saat masuk ke gedung bertingkat,” tegas Maryono Hasan, Senin (10/6/2024).

Baca Juga:  Pemkot Tangsel, Percepat Peningkatan Jalan dan Penataan Tiang Listrik di Pisangan Ciptim

Berikut cara agar tidak terjebak di dalam gedung saat kebakaran terjadi:

1. Merangkak dan Cari Tangga Darurat

Asap yang ditimbulkan dari sebuah kebakaran akan meracuni setiap orang yang menghirupnya. Namun, asap tersebut masih bisa dihindari dengan cara merangkak.

Cara ini sangat efektif, sebab terdapat sisa oksigen yang mengalir di bagian bawah asap tersebut. Dengan begitu, mereka yang terjebak masih bisa bernapas dan mencari lokasi yang aman.

2. Gunakan Tangga Darurat

Seluruh gedung bertingkat memang diwajibkan membangun tangga darurat jika terjadi bencana. Jika masuk secara berkelompok, disarankan agar tidak panik maupun tergesa-gesa meninggalkan lokasi kebakaran.

Baca Juga:  4 Daerah Rawan Potensi Pelanggaran Pemilu di Kota Tangerang, Ciledug hingga Neglasari

Jika sulit menemukannya, lokasi tangga darurat biasanya ditandai dengan tanda exit dan keluar. Tak hanya itu, huruf tersebut tetap menyala sehingga bisa terlihat meski dalam keadaan gelap.

3. Dekati Jendela dan Hindari Penggunaan Lift

Jika terlanjur terjebak oleh kobaran api disarankan untuk segera mencari jendela terluar. Selain bisa mendapatkan udara segar, posisi tersebut bisa memudahkan petugas saat melaksanakan proses evakuasi.

Dilarang keras menggunakan lift saat terjadinya kebakaran. Sebab, mereka yang nekat mengoperasikan lift bisa mengalami risiko yang lebih fatal.

Advertorial

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.