Agustus 2024! Pelajar PAUD, SD Hingga SMP di Kota Tangerang Dapat Makan Bergizi Gratis

oleh -39 Dilihat
Pelajar SDN Pondok Bahar V, Kota Tangerang. (Fokuspembaca.com/Putra)

Fokuspembaca.com, TangerangDinas Pendidikan (Disdik) Kota Tangerang pada Agustus 2024 mendatang akan menggulirkan program makan bergizi gratis.

Program tersebut menyasar seluruh pelajar mulai dari jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan Kota Tangerang 2024.

Kepala Disdik Kota Tangerang, Jamaluddin menyebutkan program makan bergizi gratis ini untuk menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan siswa secara optimal. Selain itu, upaya ini juga bisa membantu mengurangi angka absensi siswa karena sakit dan meningkatkan kualitas pembelajaran.

Baca Juga:  Dompet Dhuafa Hadirkan Perguruan Islam Al Syukro Universal di Tangerang

“Ini adalah langkah yang positif untuk memprioritaskan kesehatan dan kesejahteraan siswa, serta memperkuat kesadaran akan pentingnya gaya hidup sehat di kalangan generasi muda,” ucap Jamaluddin usai membuka kegiatan gerakan sekolah sehat digelar di Lapangan Sepak Bola Mini Sudimara Timur, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Banten, Selasa (11/6/2024) pagi.

Jamaluddin mengatakan, skema pemberian makan bergizi gratis tersebut akan mulai diterapkan pada bulan Agustus 2024 mendatang. Nantinya, program tersebut bersumber dari APBD perubahan Kota Tangerang.

Baca Juga:  Maryono tak hadir verifikasi, Banteng Kota Tangerang Jagokan Andri Permana

“Nanti itu di anggaran perubahan terkait makan sehat gratis sesuai arahan pemerintah pusat. Jadi harapan kita dengan adanya program ini untuk mendorong pendidikan kesehatan di sekolah-sekolah, meliputi sehat bergizi, sehat fisik, sehat imunisasi, sehat jiwa, dan lingkungan yang sehat di Kota Tangerang dan serentak se-Indonesia,” paparnya.

Baca Juga:  Mobil Rombongan Yayasan Rumah Dhuafa Al Umm Tangerang Kecelakaan di Puncak, 4 Tewas

Jamaluddin menambahkan, untuk varian menu makanan Disdik bersama Dinas Kesehatan tengah melakukan kajian untuk menentukan kandungan gizi maupun protein. Sebab juga, makanan bergizi bagi siswa ini nantinya akan menjadi proyek percontohan program serupa secara nasional.

“Dimana, pemberian makan bergizi gratis bagi siswa ini akan mengurangi para pelajar untuk mengkonsumsi junk food ataupun fast food. Karena didalam situ mengandung zat kimiawi berbahaya bagi tumbuh kembang anak-anak kita nanti,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.